Tim Putra dan Putri TNI AU Kawinkan Gelar Juara PGN LIvoli 2016 Divisi Utama

TNI AU mengalahkan Bhayangkara Samator di final.
Putra TNI AU berhasil mengikuti jejak tim putri dengan menjuarai PGN Liga Voli Indonesia (Livoli) 2016 Divisi Utama. 

Di final, TNI AU mengalahkan Surabaya Bhayangkara Samator degan skor 3-2 (19-25, 24-26, 25-22, 25-12, 15-12) di GOR Mustika, Blora, Jawa Tengah, Minggu (11/12).

Bagi TNU AU, ini merupakan gelar kedua setelah terakhir meraihnya pada 2012 silam. Hasil ini sekaligus membuat TNI AU mengawinkan gelar juara PGN Livoli 2016 Divisi Utama setelah tim putri beberapa jam sebelumnya sukses mengalahkan Surabaya Bank Jatim di final.

"Dua gelar yang kami raih ini luar biasa. Ini berkat kerja keras kami dalam berlatih," kata Manajer TNI AU, Nelson Noak.

Pada duel perebutan tempat ketiga kategori putra, juara bertahan Mars Kota Probolinggo menang 3-1 (23-25, 25-23, 25-19, 29-27) atas Semarang Berlian. (ira/JPG)

Daftar Peringkat Putra:

1) TNI AU (juara)
2) Surabaya Bhayangkara Samator
3) Mars Kota Probolinggo
4) Berlian Semarang
5) Indomaret Sidoarjo
6) Yuso Jogjakarta
7) TNI AL (degradasi)
8) Pasundan Bandung (degradasi)

Daftar Peringkat Putri:

1) TNI AU (juara)
2) Surabaya Bank Jatim
3) Alko Bandung
4) TNI AL
5) Mabes TNI
6) Petrokimia Gresik
7) LNG Badak Bontang (degradasi)
8: Mitra Kencana (degradasi)

Sumber : jawapos.com

Related Post